Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Iklan Tengah Artikel 2

Rajin Olahraga Kok Masih Buncit? Cek 6 Kesalahan ini yang mungkin kamu lakukan

Pasti rasanya sangat mengecewakan ketika sudah rajin olahraga tetapi perut masih saja buncit. Ini tentu bukanlah yang diharapkan, karena ekspektasi setelah olahraga adalah mendapatkan berat badan ideal. Lantas apa yang membuat Anda sudah rajin olahraga perut masih buncit?

Mungkin selama ini Anda telah melanggar beberapa pantangan, yang dinilai bisa menggagalkan segala upaya olahraga secara teratur. Nah, berikut ini adalah beberapa kesalahan yang mungkin selama ini tidak Anda sadari sehingga menyebabkan perut tetap buncit.

Penyebab Rajin Olahraga Tapi Perut Tetap Buncit


1. Kurang asupan protein


Setelah menjalankan aktivitas olahraga, sebaiknya Anda mengonsumsi minuman khusus yang mengandung protein. Ini berguna untuk mendapatkan massa otot yang lebih besar dan membakar lemak. Sekarang sudah banyak produk semacam ini yang tersedia di toko-toko online.

Secara umum, mereka yang mengonsumsi protein setelah latihan dapat membakar lemak tubuh 50 persen lebih besar. Hal ini sudah dibuktikan oleh penelitian dalam sebuah jurnal berjudul Fitness Management.

Jadi, setengah jam pertama setelah berolahraga adalah waktu-waktu yang penting. Selama kurun waktu itulah otot akan menyerap asam amino.

2. Latihan kardio diletakkan di awal


Jangan mengeluh sudah rajin olahraga perut masih buncit kalau Anda sendiri tidak tahu bagaimana caranya mengatur porsi latihan. Latihan kardio sebaiknya tidak dilakukan di awal latihan karena aktivitas ini terbilang cukup berat sehingga energi pun jadi cepat habis.

Pembakaran lemak tubuh membutuhkan waktu yang lebih panjang ketimbang membakar kalori. Maka dari itu di awal waktu sebaiknya lakukan latihan beban dulu. Ketika memiliki lebih banyak energi untuk melakukan latihan dengan beban yang berat, itu sangat bermanfaat untuk membentuk otot.

3. Terlalu sering beristirahat


“Duh, capek, istirahat dulu sebentar, ya.”

Jika baru latihan sebentar-sebentar lalu istirahat, latihan Anda akan percuma. Menurut teori, berhenti di tengah-tengah melakukan latihan bisa menghilangkan kesempatan untuk membakar lemak di area perut.

Jadi agar perut tidak buncit, coba lakukan latihan beban sebanyak 4-6 set tanpa istirahat di antaranya. Latihan ini bisa membuat detak jantung meningkat dan membantu memaksimalkan pembakaran kalori. Bahkan dampaknya positifnya masih akan terasa hingga beberapa jam setelahnya. Ini disebut dengan reaksi afterburn.

4. Latihan terlalu ringan


Jangan salahkan perut Anda yang tak kunjung mengecil bila latihan yang dilakukan hanya ringan-ringan saja. Secara teori, agar bisa membakar lebih banyak lemak dan kalori, maka Anda harus menantang otot.
Angkatlah beban yang lebih berat dari sebelumnya secara bertahap. Tiap tahapan tambah beban sekitar 10 persen dan lakukan secara teratur.

Misalnya minggu ini Anda akan melakukan delapan jenis latihan. Maka pilihlah dua di antaranya untuk dinaikkan bobotnya dari minggu yang lalu, sementara yang lain masih dengan bobot yang sama.

5. Latihan terlalu berlebihan


Rajin berolahraga boleh saja, tetapi jangan sampai pada tahap berlebihan. Overtraining dengan intensitas yang tinggi bisa berisiko banyak hal. Selain mengakibatkan cedera, latihan secara berlebih ini juga dapat menghentikan perkembangan latihan Anda.

Hal ini terjadi karena tubuh tidak punya cukup waktu untuk melakukan recovery dari latihan yang sebelumnya. Lama kelamaan, otot pun akan rusak. Selain itu overtraining juga dapat memicu keluarnya hormon stres dan malah bisa menimbun lemak di dalam tubuh.

Itulah beberapa penyebab Anda rajin olahraga tetapi perut masih buncit. Jangan lagi mempermasalahkan rajin olahraga perut masih buncit karena selama ini mungkin Anda melakukan kesalahan-kesalahan tadi. Akibatnya, hasil latihan selama berhari-hari atau bahkan berminggu-minggu tidak tampak sama sekali.

Post a Comment for "Rajin Olahraga Kok Masih Buncit? Cek 6 Kesalahan ini yang mungkin kamu lakukan"

https://disrespectpreceding.com/xeus3e5yb9?key=dce438a4969ffa873a135f8bf7e30d21